Banda Aceh – Bupati Terpilih Gayo Lues, Suhaidi bersama Anggota DPRA/Ketua Fraksi PKB Munawar (Ngohwan) melakukan pertemuan dengan Kepala Dinas PU Provinsi Aceh Mawardi, ST untuk membahas beberapa isu penting terkait infrastruktur di Gayo Lues. Senin, (20/01/2025)
Pertemuan ini membahas terkait Program Prioritas Rute Jalan tembus Lesten-Pulo Tige serta Solusi mempercepat penanganan jalan rusak dan longsor yang terjadi di wilayah Gayo Lues.
Kami menyampaikan pentingnya Akses dan perbaikan jalan untuk meningkatkan serta lancarnya arus lintas masyarakat demi meningkatkan ekonomi masyarakat Gayo Lues.
Alhamdulillah, Pemerintah Aceh dalam hal ini Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Aceh menyambut baik dan akan mengupayakan permohonan sesuai dengan kemampuan Anggaran yangg ada. Hal tersebut sekaligus menselaraskan dengan Program Pemerintah Aceh kedepan di Bawah kepemimpinan Mualem-Dekfad. Ungkapnya
Dengan pertemuan ini, diharapkan ada perubahan positif di bidang infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Gayo Lues. Tandasnya [CARDY]